Rabu, 26 Oktober 2011

Sky Party II : Stars in Seventeen

Sky Party yang merupakan program wajib pada setiap periode kepengurusan SCASTRON 2010/2011 ini kembali diadakan untuk kedua kalinya pada tanggal 22-23 Oktober 2011 di Kampus SMAN 17 Makassar.

Anggota SCASTRON kelas X dan XI memiliki antusias untuk mengikuti acara ini. Acara Sky Party yang kedua ini dirangkaikan dengan pengambilan lambang oleh kelas XI.

Pada Sky Party II ini dengan tema "Stars in Seventeen", peserta dilatih untuk mengobservasi bintang dan benda langit lainnya baik secara langsung maupun menggunakan alat seperti Teleskop dan Program Stellarium. Diharapkan, dengan adanya acara ini, peserta melatih kemampuan untuk menjadi astronom muda yang dapat melakukan observasi bintang.

Sky Party II juga bertepatan dengan hujan meteor Orionid, namun, karena kendala cuaca sehingga sulit untuk melihat fenomena tersebut.

Alhamdulillah, acara ini berjalan dengan lancar meskipun ada kendala yang harus dihadapi. Terimakasih kepada kerjasama panitia dan partisipasi peserta atas lancarnya acara ini.

SAMPAI JUMPA KEMBALI DI SKY PARTY BERIKUTNYA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...